MIN 6 SUKOHARJO

( MIN NGLAWU )

Assalamu'alaikum

Selamat Datang. Anda telah mengunjungi situs resmi MIN 6 Sukoharjo ( MIN Nglawu ). Madrasah Negeri setingkat SD berbasis keislaman di bawah naungan Kementerian Agama Republik Indonesia.
Lulusan MIN 6 Sukoharjo mempunyai hak yang sama dengan lulusan SD untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan selanjutnya, yakni SMP maupun MTs. Negeri maupun swasta.
Materi Pelajaran Agama dan Umum diberikan secara proporsional serta ditambah muatan lokal. Dengan demikian MIN 6 Sukoharjo merupakan pilihan yang tepat bagi orang tua untuk memenuhi kebutuhan Pendidikan putra - putrinya sebagai investasi dunia akherat.

Posts

Comments

The Team

Blog Journalist

Connect With Us

Join To Connect With Us

Berita dan Artikel

    Posted by: MIN NGLAWU Posted date: 08.55 / comment : 0




    Bagaimana mengajarkan huruf hijaiyah kepada anak dengan cara yang menyenangkan ? Salah satunya adalah menggunakan edu-game  yang bernama “Merangkai Huruf Hijaiyah”. Game berbasis perograman flash ini akan membantu anak-anak untuk lebih peka mengenali huruf-huruf hijaiyah. Game ini juga memberikan tantangan yang mengasyikkan dengan adanya batas waktu untuk penyelesaian setiap soal.

    Game sederhana ini akan menampilkan sebuah kata berbahasa arab, pemain diminta untuk memilih huruf hijaiyah dari huruf-huruf yang telah disambung. Pemain diharuskan menempatkan urutan huruf sesuai kata yang diberikan. Jika terjadi kesalahan penempatan huruf, maka software tersebut akan memberikan konfirmasi untuk melakukan perbaikan.
    Edu-game ini mengajak anak-anak untuk mengenali huruf-hurf hijaiyah dari rangkaian huruf hijaiyah yang telah tersambung. Dengan demikian sangat cocok untuk anak atau remaja yang sedang belajar membaca dan menulis huruf-huruf hijaiyah secara menyambung. Juga bagi tua atau peminat yang baru belajar membaca dan nulis huruf Arab. Jelasnya, belajar huruf hijaiyah secara happy and fun, serta interaktif .


    Sumber: e-salim.com

    icon allbkg

    Tagged with:

    Next
    Posting Lebih Baru
    Previous
    Posting Lama

    Tidak ada komentar:

    Leave a Reply

    Komentar dan masukan harap sopan, tidak mendeskreditkan pihak tertentu dan bukan spam. Komentar yang tidak memenuhi kriteria tersebut akan dihapus.

Comments

The Visitors says